EDUKASI SENAM JARI TANGAN UNTUK KESEHATAN JANTUNG PADA LANSIA DI KELURAHAN PUJIDADI BINJAI
Keywords:
Senam, Jari Tangan, LansiaAbstract
Semakin tinggi usia harapan hidup suatu negara menyebabkan tingginya jumlah lansia yang diikuti pula dengan tingginya masalah kesehatan yang ada pada lansia baik secara fisik maupun psikologis. Salah satu upaya untuk menekan semua keluhan pada lansia tersebut adalah dengan melakukan senam ergonomis yang telah terbukti memberikan banyak manfaat terutama pada lansia. Senam ergonomis merupakan senam yang dapat langsung membuka, membersihkan, dan mengaktifkan seluruh sistem-sistem tubuh seperti sistem kardiovaskuler, kemih, reproduksi. Gerakan-gerakan ini juga memungkinkan tubuh mampu mengendalikan, menangkal beberapa penyakit dan gangguan fungsi sehingga tubuh tetap sehat. Pencarian literature dari bulan Februari 2019 sampai dengan Juni 2019 dengan menggunakan kata kunci “Manfaat Senam Ergonomis Bagi Lansia”, “Pengaruh Senam Ergonomis bagi Kesehatan Lansia”, “Upaya Menjaga Kesehatan Lansia”, “Faktor-faktor yang mempengaruhi Kesehatan Lansia”. Total 10 artikel diantaranya dipilih karena memenuhi kriteria inklusi, yaitu judul dan isi relevan dengan tujuan, ditulis dalam bahasa Inggris atau bahasa Indonesia, full teks, terbit dalam 7 tahun terakhir. Dari 10 artikel yang dipilih untuk dilakukan review, diperoleh informasi terkait manfaat senam ergonomis untuk lansia diantaranya senam ergonomis dapat menurunkan tingkat kecemasan, dapat memperbaiki kualitas tidur/Insomnia, penurunan nyeri kronik dan kelemahan otot, serta dapat meningkatkan kualitas hidup pada lansia
The higher life expectancy of a country leads to a high number of elderly people followed by high health problems in the elderly both physically and psychologically. One of the efforts to suppress all complaints to the elderly is to do ergonomic gymnastics that has been proven to provide many benefits, especially to the elderly. Ergonomic gymnastics is a gymnastics that can directly open, clean, and activate the entire body systems such as cardiovascular, urinary, reproductive systems. These movements also allow the body to be able to control, ward off some diseases and malfunctions so that the body remains healthy. Literature search from February 2019 to June 2019 using the keywords "Benefits of Ergonomic Gymnastics for The Elderly", "The Influence of Ergonomic Gymnastics for Elderly Health", "Efforts to Maintain Elderly Health", "Factors that affect Elderly Health". A total of 10 articles were selected because they meet the criteria for inclusion, namely titles and content relevant to the purpose, written in English or Indonesian, full text, published in the last 7 years. From the 10 articles selected for the review, information related to the benefits of ergonomic gymnastics for the elderly, including ergonomic gymnastics can lower anxiety levels, can improve sleep quality / insomnia, decrease chronic pain and muscle weakness, and can improve the quality of life in the elderly. Keywords: Benefits of Ergonomic Gymnastics, Elderly Health